Mudik merupakan kegiatan dimana para perantau balik ke kampung halaman untuk bertemu sanak saudara dan teman-temannya. Kegiatan ini sudah menjadi tradisi bagi hampir semua masyarakat Indonesia. Masyarakat Indonesia pada umumnya melakukan tradisi mudik pada saat perayaan hari besar keagamaan seperti Lebaran dan Natal. Dengan mayoritas penduduk beragama Islam, maka tradisi mudik di Indonesia yang paling ramai yaitu saat menjelang hari Lebaran.
KEMBALI KE ARTIKEL