Penawaran ini diajukan pada pertemuan Megawati dan Jokowi dengan 7 Dubes Asing di rumah Jacob Soetoyo, seorang anggota Komisi Trilateral. Pada awalnya banyak pihak yang menduga ada kepentingan asing yang ingin mempengaruhi majunya Jokowi di pemilu 2014 ini. Namun, Tawaran itu ditolak mentah-mentah oleh Megawati Soekarnoputri dengan alasan masih fokus mengurus Indonesia. Hal ini terkuak dalam rangkaian twit dari akun @MegawatiSSP yang dioperasikan oleh tim internal keluarga Megawati.
Berikut ini linknya bit.ly/1iplZKL
Saya cukup salut dengan Bu Mega setelah membaca artikel tersebut. Megawati terlihat cukup tegas dan berkomitmen membangun Indonesia melalui PDIP yang berdikari. Namun yang masih menjadi pertanyaannya akankah Jokowi akan sama halnya dengan ibu Mega? Mampu menolak kepentingan asing demi Indonesia? mengingat jam terbang Jokowi di pentas internasional belum mumpuni.
Jujur saja saya yakin dengan ibu Mega tetapi saya masih meragukan kemampuan Jokowi menghadang kepentingan kongsi dagang raksasa asing