Feng shui adalah sebuah praktik yang dikembangkan 6000 tahun yang lalu oleh Cina Neolitikum. Pada esensinya, feng shui merupakan sebuah sistem berdasarkan observasi energi surgawi (waktu) dan duniawi (ruang interior dan eksterior) serta bagaimana masing-masing qi berinteraksi. Qi sendiri adalah sebuah energi yang menggerakkan dan memberi hidup pada segala sesuatu di sekitar kita (contohnya tumbuhan, hewan, gunung-gunung, lautan, dan lain-lain). Dengan adanya keseimbangan antara energi-energi ini, akan ada kemungkinan untuk mendatangkan kesehatan, keberuntungan, dan hubungan yang lebih baik.
KEMBALI KE ARTIKEL