Indonesia merupakan negara yang memiliki keberagaman Bahasa yang sangat kaya,berdasarkan informasi dari badan pengembangan dan pembinaan Bahasa, terdapat lebih dari 700 bahasa yang tersebar di seluruh wilayah. (KEBUDAYAAN, 2016). Sekolah merupakan Lembaga Pendidikan yang mempersiapkan peserta didik untuk menjadi generasi yang memiliki wawasan, sikap, dan Tindakan kehidupan berbangsa dan bernegara yang memperhatikan latar belakang multikulturalisme. (Munandlir, 2016). Dalam pendidikan formal, bahasa daerah diajarkan tidak hanya sebagai sarana komunikasi, tetapi juga sebagai wahana untuk menanamkan nilai-nilai budaya bangsa. Hal ini selaras dengan tujuan pendidikan nasional yang mengutamakan pengembangan tidak hanya di bidang pengetahuan, tetapi juga dalam pembentukan karakter, seperti etika dan kesopanan dalam kehidupan bermasyarakat.
KEMBALI KE ARTIKEL