Dunia pendidikan mungkin sudah tidak asing dengan nama Paulo Freire ia adalah seorang pemikir dan dengan pikirannya itu ia sudah menghasilkan berbagai karya yang dikenal di seluruh dunia. Paulo Freire lahir di Recife, Brasil, diwilayah miskin dan terbelakang dalam hal pendidikan. Pada tahun 1944 ia menikah dengan Elza Maia Costa Oliviera yang juga seorang guru di sekolah dasar, dan memiliki 3 putri dan 2 putra, karena hal itulah ia mulai memberikan perhatian dan waktunya pada pentingnya pendidikan, kelaparan pada usia muda juga menyebababkan Freire mengabdikan hidupnya dalam pendidikan, agar tidak ada lagi anak-anak yang yang kelaparan diluar sana. Paulo Freire menyelesaikan sekolahnya dan masuk di Universitas Recife jurusan hukum, tetapi setelah lulus dan memiliki keluarga fokus Freire tidak lagi terhadap hukum, ia lebih banyak membaca dan mengaplikasikan pengetahuan tentang pendidikan daripada hukum dalam hidupnya. Â Paulo Freire meninggal di usia 75 tahun di rumah sakit Albert Einstein Sao Paolo dikarenakan penyakit jantung yang dideritanya. Selain mewariskan banyak aksara, Paulo juga mewariskan kepribadian yang baik dan terbuka kepada sesama.
KEMBALI KE ARTIKEL