Buku pedoman menjadi hal yang sangat krusial bagi guru mengingat kurikulum ini masih awal dalam implementasinya. Jadi sumber utama “perubahan” budaya dalam proses belajar mengajar terdapat dalam buku yang disediakan oleh pemerintah. Adanya buku ini sebagai penyambung dan penguat dari pelatihan-pelatihan yang sebelumnya telah dilaksanakan oleh pemerintah melalui Master Trainer hingga Master Teacher yang terdiri dari guru inti, pengawas, dan kepala sekolah.