Mohon tunggu...
KOMENTAR
Pendidikan

Bekali Gen Z Literasi Keuangan, BEM Unisla Gandeng PT. BCA Surabaya

20 November 2023   20:45 Diperbarui: 21 November 2023   19:16 135 1
Guna membekali Genenerasi Z (Gen Z) tentang literasi keuangan, Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Islam Lamongan (Unisla) menggandeng PT Bank Central Asia (BCA) cabang Veteran, Surabaya untuk melaksanakan kegiatan Literasi Keuangan di Ruang Auditorium Gedung A Unisla dengan tema "Edukasi Literasi Keuangan sebagai Lifestyle di Era Gen Z". (Senin, 20/11/2023).
Kegiatan yang diikuti oleh ratusan mahasiswa Unisla itu, menghadirkan Stefanie Andreas, Customer Relationship Officer PT BCA cabang Veteran, Surabaya, sebagai pemateri.
Ketika di temui di sela-sela kegiatan, Khilmi Anshory, ketua panitia pelaksana kegiatan menjelaskan, sejauh ini, dari hasil survei yang ada, generasi Z merupakan generasi yang kurang melek terhadap literasi keuangan.
"Jadi tak heran banyak Gen Z yang menjadi sasaran empuk bagi penipu untuk melancarkan aksinya", jelasnya.
Untuk itu, lanjut Anshory, BEM Unisla melaksanakan kegiatan literasi keuangan.
"Agar mahasiswa Unisla sadar dan peduli akan literasi keuangan", sambungnya.
Anshory berharap, pasca kegiatan ini, mahasiswa Unisla  faham tentang pentingnya literasi keuangan, bisa memanage uang yang dimiliki dengan baik dan bisa meminimalisir adanya penipuan yang sedang marak terjadi.
"Kegiatan ini menjadi awal sinergitas yang baik antara BEM Unisla dan seluruh stakeholder yang ada, baik dari lingkup daerah maupun nasional", pungkasnya.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun