Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud

Minta Tolong

27 Maret 2011   19:00 Diperbarui: 26 Juni 2015   07:23 299 0
Tidak ada orang di dunia ini yang tidak pernah membutuhkan pertolongan. Hidup ini naik dan turun, sulit dan mudah, berkelok-kelok dan lurus. Ada kalanya kita berada di puncak keemasan hidup kita, semuanya serba mudah dan baik, seolah tidak ada masalah yang datang menghampiri kita. Namun, ada kalanya kita harus menjalani titik nadir dalam hidup kita. Ibarat roda, hidup ini berputar. Sekali waktu kita berada diatas, namun kali lain kita harus berada dibawah. Ada kalanya kita mampu memberi pertolongan, namun adakalanya juga kita memerlukan pertolongan. Namun pertolongan yang bagaimanakah yang layak untuk kita dapatkan ? Apakah meminta tolong itu baik ?

Tidak ada orang yang tidak pernah memerlukan pertolongan orang lain, namun jangan terlalu mudah meminta pertolongan. Setiap masalah yang datang harus kita upayakan untuk kita pecahkan dengan memanfaatkan segenap potensi dalam diri kita. Terlalu mudah meminta tolong akan membuat kita menjadi pribadi yang lemah dan tidak pernah memahami potensi besar dan agung yang dikaruniakan Tuhan kepada kita. Sedang keberanian kita untuk memacu segenap potensi dalam diriakan membuat kita menjadi pribadi yang tangguh, kreatif, tidak mudah menyerah, menghargai hidup dan menghargai diri pribadi karena memahami potensi luar biasa yang dikaruniakan Tuhan kepada kita. Pada akhirnya, kita-pun akan mampu menghargai Tuhan dalam hidup kita karena rasa syukur atas potensi yang diberikan-Nya. Tapi sampai kapan kita harus terus memacu diri kita memecahkan masalah dalam hidup ini ? Jawabnya, sampai batas tertinggi kemampuan kita.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun