Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud

IZI D.I. Yogyakarta Salurkan Paket Ekspedisi Ramadhan di Kampung Branti, Kulonprogo

15 April 2023   09:32 Diperbarui: 15 April 2023   09:42 109 0
Yogyakarta-Booking Berkah Ramadan merupakan program Ramadan dari IZI, salah satu nya Program Paket Ekspedisi Ramadan. Paket Ekspedisi Ramadan ini berupa paket sembako yang disalurkan kepada penerima manfaat dengan harapan para penerima manfaat sudah tenang dalam pemenuhan kebutuhan sembako selama bulan ramadan. Penerima manfaat juga diharapkan sudah siap dan ibadahnya bisa meningkat di bulan suci ramadan ini.
Alhamdulillah pada hari Kamis (21/3/2023) IZI Kantor Perwakilan Yogyakarta telah menyalurkan 35 paket ekspedisi ramadan untuk muslim dhuafa di Kampung Branti, dusun Gunung Kelir, kalurahan Jatimulyo, kapanewon Girimulyo, Kabupaten Kulonprogo.
Kampung Branti ini merupakan kampung binaan dari IZI Yogyakarta, yang pada tahun 2022 lalu IZI Yogyakarta meresmikan program TPQ di dusun Branti ini. Kampung Branti juga merupakan daerah dengan muslim minoritas di D.I Yogyakarta, kurang lebih 35 persen warga nya beragama muslim.
"Alhamdulillah matursuwun, semoga semuanya diberikan kesehatan dan kemudahan rezeki",tutur Rubiyem, salah satu penerima manfaat yang sehari-hari bekerja menganyam kepang untuk memenuhi kebutuhan sehari-harinya.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun