Bocah lelaki merajuk pada bapaknya
Sebuah kapal-kapalan menyapa
Mengabarkan ingin yang terlalu dini
Tetapi di dompet bapak, sepi-sepi
Waktu yang kian debu
Bocah lelaki menggerutu
"Senyumlah, Tuhan sedang mengajak bercanda."
Bapak berkata damaikan suasana
Di tengah perjalanan pulang
Hati sang bapak tak tenang
Tanpa sengaja dia temukan air mata
Terselip di saku kiri bajunya
Sumedang, 4 Januari 2023