Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud

Anilo yang Tak Pernah Bosan

7 Juni 2013   18:45 Diperbarui: 24 Juni 2015   12:23 114 0
Anime Lover atau biasa disingkat Anilo ini terkenal akan fanatismenya dibidang Anime. Diberbagai kota di Indonesia perkumpulan para Anilo ini tidak pernah sepi. Perkumpulan inipun muncul dari berbagai kalangan mulai dari anak-anak, remaja, bahkan para orang dewasapun tak mau ketinggalan andil. Demi memuaskan fanatisme pada hal-hal yang berhubungan dengan Anime dan Manga (baca:komik jepang) mereka melakukan ramah tamah, diskusi bahkan kegiatan jual beli manga dan aksesoris Anime pun dilakukan antar Anilo ini.

Pada awalnya Anime masuk di Indonesia  sekitar awal tahun 1980-an yang pada masa tersebut hadir dalam format video kaset. Tahun-tahun selanjutnya perjalanan hidup anime mengalami pasang surut dan sempat vakum seiring berakhirnya era mesin video Beta pada akhir tahun 1980-an. Sedangkan stasiun televisi lebih banyak memberikan jam tayangnya untuk animasi buatan Amerika atau Eropa yang dianggap lebih mudah memperoleh popularitas. kemudian Anime tidak lagi dianggap sebagai suatu trend sehingga sedikit demi sedikit mulai ditinggalkan.

Akhirnya pada pertengahan tahun 1990-an Anime mulai kembali eksis dan disambut gembira oleh para Anilo. Stasiun-stasiun televisi mulai kembali gencar menayangkan acara Anime seperti; Saint Seiya, Sailor Moon, Magic Girls, Magic Knight Rayearth, Dragon Ball, Doraemon dll. Pada awal era millineum bermunculan lagi Anime yang booming di Indonesia ini seperti Pokemon, Digimon, HunterXHunter, Captain Tsubasa, One Piece, Naruto dll.

Pada akhir-akhir ini penayangan Anime di layar kaca Indonesia semakin menurun digantikan oleh Kartun Amerika yang dianggap lebih cepat populer karena ceritanya lebih ringan. Meskipun begitu para kaum Anilo ini tetap tidak menyerah dengan hobinya ini, mereka malah semakin kreatif mengadakan event besar dan kreatif  seperti Pameran Animasi atau Japan Anime (Jimpact) dan J-Pop week, Jakarta Hobby Fest, Anilo gathering ditiap-tiap regional, kompetisi Cosplay, dsb.

Anilo tak akan pernah bosan menyukai Anime, harapannya adalah hal ini dapat memberikan efek positif kepada mereka sehingga tidak melupakan budaya sendiri. "Hobi tetaplah hobi", tidak bisa dihilangkan semudah mengedipkan mata. Anime yang sangat erat hubungannya dengan imajinasi menjadikan para penggemarnya tak kunjung bosan. Albert Einstein pun pernah bilang bahwa Imajinasi itu lebih penting daripada ilmu pengetahuan, semoga para Anilo ini berimajinasi dan menjadi pribadi yang kreatif dan bermanfaat bagi banyak pihak :D




*Salam hangat Anime Loverz :D


KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun