Mahkamah Konstitusi Thailand membatalkan hasil pemilihan umum bulan Februari yang lalu dalam putusan yang diucapkan pada Jumat (21/3) pekan ini. Mahkamah memerintahkan diadakannya pemilu baru. Putusan ini  memperparah krisis politik di mana demonstran telah menduduki ibukota selama 4 bulan untuk menuntut pembubaran pemerintahan sementara Perdana Menteri Yingluck Shinawatra.