Mohon tunggu...
KOMENTAR
Catatan

Malaikat Kecil

19 Desember 2012   12:59 Diperbarui: 24 Juni 2015   19:22 123 0

Rintik hujan bulan Desember membuat malam ini terasa semakin magis. Tiba-tiba saja dalam imajinasiku muncul puluhan malaikat kecil sedang tertawa dan berkejar-kejaran riang di tengah guyuran air dari langit. Ah, indah sekali hidup ini jika kita mau senantiasa berpikir sederhana. Tak perlu menghabiskan banyak uang untuk mencari apa yang dinamakan kebahagiaan. Cukup dengan merenung sambil mendengar lantunan suara musik yang timbul tenggelam di antara riuh bunyi hujan. Tak perlu alasan dan pembuktian yang njlimet untuk tersenyum, tidak mudah tersinggung ketika disentil orang, dan tetap bisa tersenyum bahkan ketika dompet sudah sangat tipis.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun