Semarang, 10 Agustus 2024 – Tim Program Kreativitas Mahasiswa Pengabdian Masyarakat (PKM-PM) Universitas Negeri Semarang yang akrab dikenal sebagai Tim Baraya Bejalen telah sukses berdayakan masyarakat melalui program budikdamber aquaponik berbasis pelet eceng gondok di Desa Bejalen. Desa Bejalen terletak di tepi Danau Rawa Pening, Kecamatan Ambarawa, Kabupaten Semarang. Eceng gondok merupakan tanaman yang jumlahnya melimpah di Danau Rawa Pening. Namun, pertumbuhan eceng gondok yang dianggap sebagai gulma ini dapat mengganggu ekosistem di danau. Pemanfaatan eceng gondok di Desa Bejalen juga masih kurang. Berangkat dari permasalahan tersebut, tim Baraya Bejalen berinovasi untuk memanfaatkan potensi eceng gondok menjadi produk pelet eceng gondok yang berprotein tinggi.
KEMBALI KE ARTIKEL