Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Alam & Tekno

Penuhi Pedoman Gizi Seimbang: Mahasiswa PPG Prajabatan Ciptakan Inovasi Pangan Pemanfaatan Sayuran Sebagai Bahan Olahan Pembuatan Es Krim

2 September 2024   19:00 Diperbarui: 2 September 2024   19:59 39 0
Pada hari Minggu (25/08) dan Rabu (28/08), mahasiswa PPG Prajabatan program studi Pendidikan Profesi Guru bidang studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar telah melaksanakan kegiatan sosialisasi pemanfaatan sayuran sebagai bahan olahan pembuatan es krim di desa Tegalsari Kecamatan Jetis Kabupaten Ponorogo. Kegiatan ini diikuti oleh ibu-ibu PKK desa Tegalsari yang berjumlah 18 orang. Kegiatan ini merupakan bentuk pengabdian kami kepada masyarakat untuk memenuhi tugas kuliah proyek kepemimpinan. Berdasarkan hasil observasi yang telah dilakukan, mahasiswa menemukan permasalahan terhadap kurangnya minat konsumsi sayuran pada anak-anak di Desa Tegalsari. Ataka Taufik sebagai ketua kelompok menyatakan bahwa "kami menemukan permasalahan mengenai rendahnya minat konsumsi sayuran pada anak-anak yang akan menimbulkan peningkatan stunting di Desa Tegalsari. Masalah tersebut menjadi sasaran mahasiswa melakukan kegiatan sosialisasi di Desa Tegalsari.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun