Dengan isu suku dan ras, mereka saling mengolok dan menyindir. Dengan perbedaan gender, mereka saling meremehkan. Dengan isu agama saja, masyarakat Indonesia mulai terpancing dan saling menyalahkan pihak satu dengan pihak yang lain. Karena perbedaan pendapat, mereka tak lagi bersatu, mereka menganggap jika seseorang yang tidak sepaham dengannya berarti dia adalah musuh. Gejala cuek, tak acuh, dan saling mencibir ditengah masyarakat Indonesia ini menjadi salah satu bahaya yang mengancam persatuan di Indonesia. Ini sesuatu yang konyol menurut saya.
KEMBALI KE ARTIKEL