Program Asistensi Mengajar merupakan sebuah program dari Universitas Negeri Malang yang diperuntukan untuk calon guru atau mahasiswa pendidikan semester tertentu guna mengasah pengetahuan dan keterampilan yang telah didapatkan selama di bangku perkuliahan dan merealisasikan secara nyata pada mitra sekolah resmi. Program ini tentunya merupakan sebuah langkah awal bagi para mahasiswa jurusan pendidikan agar bisa mendapatkan pengalaman mengajar secara langsung di lapangan. Aktivitas asistensi mengajar ini dilaksanakan selama kurang lebih 1 semester atau 5 bulan di satuan pendidikan. Saya Muhammad Irfan Abdullah, mahasiswa Universitas Negeri Malang semester 6 prodi Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial telah melaksanakan kegiatan asistensi mengajar dengan penuh makna di satuan pendidikan SMP Negeri 03 Batu.
KEMBALI KE ARTIKEL