Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud

Obrak-Abrik Pasar Brayan Oleh Petugas Gabungan Kebersihan

12 Desember 2011   07:11 Diperbarui: 25 Juni 2015   22:27 115 0

Pagi ini, pasar Brayan Kota Medan di “obrak-abrik” oleh para petugas kebersihan. Tindakan ini dilakukan sebagai antisipasi kebanjiran yang sering dialami di pusat pasar ini dikala musim hujan datang. Para petugas itu terdiri dari petugas kebersihan PemKo Medan dibantu oleh para kepala lingkungan di sekitar daerah tersebut dan juga para personil TNI-AD.

Dari pejabat golongan bawah sampai ke pejabat yang tergolong elit (menggunakan seragam serta lencananya) ikut berpartispasi dan turun tangan langsung dalam kegiatan ini. Ada yang membawa cangkul, clurit, garpu rumput, sapu lidi dan peralatan kebersihan lainnya. Ada yang hanya berdiri melihat keadaan, ada yang ikut sibuk menangani sampah-sampah, ada yang berteriak-teriak dan menyuruh para pedagang agar segera menyingkir, dan tindakan lainnya.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun