Mohon tunggu...
KOMENTAR
Foodie

Oleh-oleh dari Tapanuli Selatan

22 Oktober 2011   09:55 Diperbarui: 26 Juni 2015   00:38 1185 0

Sabtu sore ini saya rasa sangat cocok bila mengangkat tema tentang wisata kuliner khususnya tentang oleh-oleh. Bapak saya baru saja pulang dari tugas keliling Sumatera Utara dan membawa pulang oleh-oleh yang sangat banyak sekali, hehehe.

Dari oleh-oleh yang biasanya dan sudah kita kenal secara familiar, yaitu ikan asin dari Sibolga atau kacang goreng Sihobuk dari Tarutung atau juga salak dari Sidempuan, ternyata ada beberapa oleh-oleh lainnya yang baru saya rasakan.

Kalau di Garut terkenal dengan dodol Garut-nya, di Bandung ada dodol buah-buahannya, di Kerinci (Jambi) ada dodol kentangnya, di Medan juga ada dodol khasnya, dan di Tapanuli Selatan (TapSel) Sumatera Utara ternyata memiliki dodol khasnya juga loh, yaitu dodol salak. Alhamdulillah semua dodol yang saya sebutkan di atas sudah pernah di rasain, hehehe, enak-enak ^^.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun