Kasus makam yang meledak kembali terjadi. Kasus sebelumnya sudah pernah saya tuliskan (baca artikel :Menguak Misteri Makam Keramat Meledak). Untuk kasus ini terjadi baru saja yakni di Desa Sanggrahan, Boyolangu, Kabupaten Tulungagung, pada hari Senin 10 Mei2010 ini (Kompas.com, 11/5/2010). Makam ini meledak menyebabkan puluhan warga di sekitar mendatangi makam yang berisikan jenasah Mbah Rosiah, dukun kondang yang berasal dari dari daerah tersebut.