Beberapa waktu lalu, Indonesia diingatkan kembali akan kelahiran bapak pendidikan yaitu Ki Hajar Dewantara. 2 Mei yang diperingati sebagai hari pendidikan nasional ramai dimeriahkan oleh berbagai sekolah dasar, menengah hingga perguruan tinggi. Hal ini tidaklah tanpa tujuan semata, karena sejatinya pendidikan yang berkontribusi penuh dalam menentukan sikap, perilaku, pola fikir hingga bagaimana seorang manusia mengambil sebuah keputusan. Maka Ki hajar Dewantara pernah berpesan dalam Peringatan Taman Siswa ke-30 Tahun yaitu anak-anak harus perpikiran sendiri dan bebas dengan begitu mereka menjadi orisinal dalam berpikir dan bertindak. Pendidikan dianggap berhasil ketika anak mampu mengenali tantangan apa yang ada di depannya dan tahu bagaimana seharusnya mereka mengatasinya.
KEMBALI KE ARTIKEL