Kampus Mengajar adalah bagian dari program MBKM yang bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada mahasiswa belajar dan mengembangkan diri melalui aktivitas di luar kelas perkuliahan. Program ini merupakan transformasi dari Program Kampus Mengajar Perintis yang bertujuan untuk memberikan solusi bagi Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) untuk membantu para guru dan kepala sekolah dalam pelaksanaan kegiatan pembelajaran. Ipaz Pazrudin merupakan salah satu mahasiswa PGSD PENJAS angkatan 2020 yang mengikuti program kampus mengajar pada bulan februari-juni 2020 bersama tiga rekan timnya yaitu chika, dian, dan gina yang ditugaskan di SDN TUNAS KARYA, Kecamatan Cijengkol, Kab. Subang.Â
KEMBALI KE ARTIKEL