Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud

Inisiatif Mahasiswa KKN Undip Bantu Tingkatkan NIB dan Sertifikat Halal untuk UMKM Desa Klampok

10 Agustus 2023   22:38 Diperbarui: 10 Agustus 2023   23:03 72 0
Pentingnya proses pembuatan Nomor Induk Berusaha (NIB) dan Sertifikat Halal bagi Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) tidak dapat diabaikan dalam konteks perkembangan ekonomi. Meningkatnya permintaan konsumen terhadap produk yang memiliki legalitas dan sertifikat halal telah mendorong tim inisiatif Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Diponegoro untuk turut serta dalam upaya sosialisasi dan pendampingan bagi UMKM Desa Klampok. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman mendalam kepada UMKM mengenai proses perolehan NIB dan sertifikat halal, dengan harapan dapat memperkuat daya saing UMKM di pasar yang semakin kompetitif.

Pada tanggal 25 Juli 2023, di Balai Desa Klampok Kecamatan Wanasari Kabupaten Brebes, tim Mahasiswa KKN Universitas Diponegoro mengadakan acara penting yang mampu memberikan dorongan positif bagi UMKM setempat. Dengan penuh antusiasme, acara ini diselenggarakan dan dihadiri oleh 23 UMKM. 

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun