Kini telah hadir sebuah Kebun Binatang kecil tetapi sangat indah dan sangat cocok buat liburan keluarga kebun binatang ini merupakan hasil dari kreativitas warga setempat, tetapi kini menjadi salah satu wisata yang sangat indah dan patut di kunjungi. Kebun Binatang ini dinamai Kebun Binatang Cikembulan, karena area kebun binatang ini berada di Desa Cikembulan, Kecamatan Kadungora, Kab. Garut. Dan Lokasi untuk menuju area kebun binatang cikembulan cukup mudah karena sering dilalui kendaraan roda dua maupun roda empat. Sedangkan dari jalan raya Bandung-Garut sekitar kurang lebih 2,5 Km. Transfortasi umum juga tidak begitu sulit, karena digerbang menuju area wisata kebun binatang banyak sekali transfortasi yang bisa digunakan yaitu jasa ojek dan delman yang siap mengantar anda menuju area Cikembulan. Kebun Binatang Cikembulan menyediakan berbagai wahana untuk anak-anak dan dewasa, seperti naik kuda, bebek air, ATV Road dan mobil kecil untuk anak-anak, selain untuk mengenali berbagai jenis binatang, anak-anakpun bisa bermain diwahana kebun binatang cikembulan.
KEMBALI KE ARTIKEL