Dalam diri manusia terdiri atas dua sifat, yakni sifat baik dan sifat buruk. Sifat baik contohnya saling menjaga hubungan baik sesama manusia, yang nantinya akan membuat kita senang, tenang dan tak merasa kesepian. Contoh sifat baik yang kedua yaitu jujur, karena dengan dimilikinya sifat jujur oleh manusia maka akan dihargai oleh manusia lain dan akan dipercaya untuk memegang amanah. Sedangkan untuk contoh sifat buruk adalah iri hati dan dengki. Sifat buruk biasanya menjerumuskan manusia pada kesusahan untuk dirinya sendiri.