Masa Natal di Jerman tanpa sajian kue Christstollen rasanya ada yang kurang, panganan tradisional Jerman yang boleh dibilang cukup tua ini, sekarang bisa didapat dalam berbagai bentuk juga dalam bentuk es krim dan parfait.
Kata stollen yang berarti terowongan, istilah ini dipakai oleh para pekerja tambang. Dan Christstollen adalah kue Natal yang bentuknya seperti bayi Yesus Kristus yang terbungkus kain putih (bedong), juga kalau dilihat bentuknya seperti terowongan.
Kue Natal tersebut pada mulanya bernama Christbrot atau Roti Kristus berasal dari abad ke-14. Roti tersebut dipersiapkan pada masa puasa Adven di biara-biara dan terbuat dari tepung, ragi dan air. Tidak pakai gula karena pada saat itu terlalu mahal.