Kecemburuan sosial kemudian timbul, ketika tetangga yang ekonominya lebih mapan mendapatkan bantuan itu sementara yang lain yang nyata-nyata kasta lebih dibawah tak mendapatkannya.
Penulis sempat berfikir, lebih baik tidak ada bantuan sama sekali daripada endingnya terjadi konflik horizontal di masyarakat seperti terjadi saat ini di Perdesaan yang ada di Indonesia.
Karena jika ini berlanjut, bisa saja terjadi gesekan di tengah masyarakat yang tentunya menambah masalah dalan penanganan Covid-19 ini.
Penulis sih mengharapkan perlu ada pemerataan bantuan jika tidak lebih baik sekalian bantuan yang diberikan jika tak tepat sasaran
Pemerataan bantuan akan sangat penting, diterapkannya menyesuaikan dengan kondisi di wilayah masing-masing. Cara ini ditenggarai mampu meredam potensi gejolak dan gesekan sosial di tengah masyarakat akibat kecemburuan yang disebabkan tak meratanya bantuan tadi.