Lembar safety instruction atau petunjuk keselamatan biasanya berisi petunjuk & larangan selama penerbangan seperti larangan menyalakan hape atau alat elektronik lainnya. Selama take off dan landing, bila lampu tanda "fasten seat belt" menyala, penumpang diharuskan tetap mengenakan sabuk pengaman. Jika terjadi dekompresi, terdapat perintah agar penumpang mengenakan masker oksigen. Disamping itu juga terdapat petunjuk tatacara membuka pintu darurat, dan tempat menyimpan baju pelampung yang ada dibawah kursi serta cara mengembangkan baju pelampung sebelum melompat ke air atau menaiki perahu karet. Itulah instruksi yang ada di petunjuk keselamatan penerbangan.
KEMBALI KE ARTIKEL