Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud

Manfaat Bermain pada Anak Usia Dini

14 Oktober 2023   19:16 Diperbarui: 14 Oktober 2023   19:20 164 0
Bermain merupakan sesuatu hal yang dilakukan tanpa ada unsur paksaan, yang memiliki  rasa kesenangan dan kenikmatan serta untuk mendapatkan suatu kepuasan. Selain itu bermain juga menjadi salah satu alat untuk meyalurkan energi yang berlebih. Bermain juga dapat dimanfaatkan sebagai sarana pendidikan anak. Banyak contoh untuk mengajak anak bermain bersama misalnya bermain kartu huruf dan permainan lainya yang dapat menumbuhkan rasa kebersamaan, sportivitas dan mengajarkan aturan-aturan yang sudah disepakati. Selain itu bermain juga berguna untuk memberikan ruang untuk anak berimajinasi seperti bermain peran. Bermain peran dapat memunculkan ide, membangun kerja sama, bahkan bermain juga dapat mengembangkan kognisi melalui kreativitas, berfikir kritis  memecahkan masalah dan keterampilan sosial lainya. Hal ini menunjukan bahwa bermain bermanfaat untuk membangun rasa percaya diri dan bisa mengurangi rasa kecemasan.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun