Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi Pilihan

Bukan Pendengar Abal-abal

6 Agustus 2019   20:23 Diperbarui: 6 Agustus 2019   20:33 49 2
Dunia begitu luas, namun pemikiran kadang terlalu sempit
Apalagi saat pengelabuan berusaha menyelimuti kebenaran
Siapa yang berani melawan ?
Hanya kekuasaan.

Begitu banyak pola fikir yang salah!
yang bisa dihalusinasi dengan mudah.
Memunculkan kontroversi. Lalu yang benar dianggap salah.

Yang membuat heran adalah pertanyaan, "Mengapa mereka tidak mau berkawan dengan musyawarah?
Cerita yang didengar maupun berita yang dibaca.
Masih bisa ditelaah, agar tak menjadi salah.

Suara-suara receh yang menyebarkan kebohongan akan tenggelam dengan sendirinya
Namun berita, tidak akan mudah tenggelam.
Maka dari itu, gunakan telinga bukan hanya untuk mendengar mentah-mentah

Jadilah rakyat yang cerdas
Menjaga harkat dan martabat nama baik bangsa seperti marwahnya sendiri. Menjaga ukhuwah antarsesama
Pantang menyebarkan berita sebelum ditelaah
Karena berita yang benar bisa menjadi salah dan berita yang salah bisa menjadi benar
Jadilah rakyat yang cerdas

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun