Mohon tunggu...
KOMENTAR
Nature

Air Itu Juga Bahan Kimia

21 Februari 2014   15:29 Diperbarui: 24 Juni 2015   01:36 148 1
Menyambung pembahasan tentang organik kemarin (baca di sini), kali ini penulis akan membahas mengenai kesalahan konsep yang cukup unik di masyarakat. Mengapa dibilang cukup unik, karena kesalahan konsep ini menyangkut suatu doktrin yang menjadikan masyarakat takut dalam berperilaku sehari-hari, terutama masalah penggunaan obat dokter yang katanya “mengandung bahan kimia".

Sering kita jumpai, banyak sekali iklan yang menggunakan tagline “Tidak mengandung bahan kimia”. Mulai dari obat, makanan, minuman, hingga minyak gosok dan produk lainnya. Embel-embel tanpa kimia menjadi kekuatan tersendiri untuk mengikat konsumen. Terutama masyarakat menengah ke bawah yang minim akan sikap kritis. Dengan mudahnya mereka menghamburkan uang untuk membeli suatu produk “tanpa bahan kimia” meskipun keadaan ekonominya sangat kurang. Ya kalau produk yang dibeli bermanfaat. Namun, yang sering ditemukan malah produk “tanpa bahan kimia” tersebut lebih berbahaya dibandingkan produk “dengan bahan kimia” yang telah melalui standar proses yang ditentukan. Sering kita jumpai kasus keracunan akibat konsumsi produk “tanpa bahan kimia” tersebut.

Jika kita amati, semua bahan di alam ini adalah bahan kimia, tepatnya suatu materi. Secara umum, materi merupakan sesuatu yang memiliki massa dan menempati ruang. Udara yang kita hirup, nasi yang kita makan, air yang kita minum adalah bahan kimia. Jadi bahan kimia sangat dekat dengan kehidupan kita sehari-hari, mulai bangun tidur hingga tidur kembali.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun