Ketika saya kecil dulu kira-kira berusia 13 -18 tahun, ada 5 orang yang duduk di meja makan setiap hari, ayah, ibu dan kedua adik saya. Kedua orang tua saya berprofesi sebagai guru, dan mereka selalu berupaya keras untuk pulang tepat waktu, tepatnya tengah hari untuk makan siang bersama keluarga. Itu benar-benar bermakna buat kami sekeluarga. Betapa tidak, kami selalu tahu kabar terbaru tentang setiap anggota keluarga. Suasana terasa begitu akrab, hangat dan harmonis.
KEMBALI KE ARTIKEL