Mohon tunggu...
KOMENTAR
Segar Pilihan

Nugget Pisang, Sajian Kekinian yang Cocok untuk Berbuka Puasa

11 Mei 2020   18:20 Diperbarui: 11 Mei 2020   18:19 1109 20
Salah satu teman saya adalah penggemar pisang, ia kerap membawa buah yang mengandung antioksidan itu di dalam backpack-nya.  Tapi sayang bawa pisangnya cuma satu biji, lha kita yang ada di sekitarnya cuma bisa ngeces melihat dia menikmati satu dari 246 jenis pisang yang ada di bumi itu.  Ingin berkata "Cik atuh mawa cau teh nu rea eh coba kalau bawa pisang tu yang banyak, sesisir atau setandan sekalian biar semua kebagian." Tapi takut disambit sama bola basket, hihi.

Ya, teman saya itu adalah seorang atlet bola basket, tak heran bila ia banyak mengkonsumsi pisang karena buah mengandung mineral dan karbohidrat yang mudah dicerna serta menjadi sumber energi yang baik bagi para atlet. Selain itu buah yang masuk ke dalam suku Musaceae itu berkhasiat meredakan kram otot ketika berolahraga.

Selain dimakan langsung pisang dapat diolah menjadi beragam camilan.  Namun harus disesuaikan dengan jenis pisangnya seperti misalnya pisang kepok muda cocok untuk membuat keripik atau pisang ambon lumut  enak bila dibuat cake.  

Nah, salah satu olahan pisang yang tengah tren adalah nugget pisang.  Olahan makanan kekinian ini cocok dijadikan makanan pembuka setelah seharian berpuasa karena rasanya yang manis dan legit.

Resep Nugget Pisang

Bahan :
500 gr pisang yang sudah matang, haluskan
100 gr tepung terigu
30 gr atau 1 sachet susu bubuk
15 gr gula pasir
2 butir telur, kocok lepas
1/4 sdt garam
1/2 sdt vanilli bubuk

Pencelup :
3 sdm tepung terigu
2 sdm tepung beras
Secukupnya air dingin

Bahan pelapis :
Secukupnya tepung panir

Topping :
Chocolate glaze, keju cheddar, kental manis, sprinkles, kismis, atau apapun yang disuka.

Cara membuat :
Siapkan loyang yang dilapisi dengan daun pisang atau plastik.  Siapkan pula bahan-bahannya.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun