Mohon tunggu...
KOMENTAR
Edukasi

Melawan Pelanggaran Promosi Susu formula

15 Juli 2011   08:00 Diperbarui: 26 Juni 2015   03:39 474 0

kemarin, tiba-tiba saya ditelpon sama Sales sebuah perusahaan SUFOR (susu Formula). Dia tanya tentang anak kedua Saya, Filan yang baru berusia 1 bulan. Dia tanya "anak bapak baru lahir ya pak? Siapa namanya? perkembangannya seperti apa dll". Sebagai seorang marketer, saya tau banget ini trik jualan dia. Apa maksudnya dia tanya-tanya perkembangan anak kita selain mau jualan? kalo dokter anaknya atau bidan kami yang tanya, wajar. Karena mereka punya kepentingan untuk mengevaluasi perkembangan pasiennya. Kalo perusahaan SUFOR? apalagi niatnya selain jualan? Akhirnya kutanya, "dapat no HPku darimana?" Dia jawab "Kami dapat dari rekan medikal kami, atau mungkin bapak pernah bertemu dengan SPG kami" . kalo benar begitu, berarti ada rumah sakit, dokter atau bidannya Filan yang telah "menjual" data kami ke produsen SUFOR. Kalo kami bertemu SPGnya, berarti ia telah jelas-jelas melanggar UU kesehatan karena mempromosikan SUFOR ke anak dibawah 1 tahun. dan ga mungkin banget saya ngasih No HP saya ke SPG SUFOR. Pasti dia sudah habis kami ceramahi. Kecurigaan kami, dari Rumah Sakit tempat Filan lahir. Karena ketika pulang, dari RS kami mendapat sebuah tas bertuliskan perusahaan SUFOR tersebut. Kalo benar begitu, nih RS ngomongnya aja pro ASI, padahal mah tetep aja jualan SUFOR.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun