Hari-hari yang kita lewati, penuh dengan kesibukan, problematika dan tantangan. Keinginan, harapan dan kenyataan kadang menghadirkan stres tersendiri, mendatangkan kekhawatiran dan ketakutan. Menyadari bahwa takdir Allah akan berlaku setelah kita berusaha dan berdoa, akan membuat kita selalu bersikap tawakal.