Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud

Sedikit Pengabdian untuk Orang Tua

15 Oktober 2010   08:49 Diperbarui: 26 Juni 2015   12:24 119 0
Hari ini merupakan hari pertama kuliah di semester yang baru. Dosen, mata kuliah, peraturan, semua serba baru. Walaupun ada juga mata kuliah baru yang masih dipegang oleh beberapa dosen yang sama yang pernah kujumpai pada semester lalu. Tepat pukul 16.45 wib aku masuk ke ruang kuliah. Ternyata kuliah telah dimulai beberapa menit yang lalu. Beruntung, karena dosen belum masuk ke materi kuliah. Beliau masih sibuk meladeni pertanyaan mahasiswa tentang dirinya. Pertanyaan-pertanyaan mengenai nama, nomor hp beserta alamat dosen. Maklum, hari pertama kuliah memang selalu di isi dengan tradisi perkenalan diri. Biasanya setelah tahap perkenalan itu sendiri selesai, maka akan langsung dilanjutkan dengan materi kuliah. Tapi kali ini beda. Dosen akan mengajar materi kuliah untuk pertemuan pertama. Dia hanya akan sedikit bercerita dan sharing dengan mahasiswanya. Bagiku pembahasan yang ditawarkannya cukup menarik. Fenomena yang sudah sangat sering dibahas. Seringnya dibahas dan pembicaraan tentang hal ini, tidak berarti semua telah dipraktekkan, malah bagi sebagian orang, hal tersebut terlalu sulit untuk dibuat nyata.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun