Inti pesan lagu ini adalah lima perkara yang dapat menjadi obat hati, yaitu :
1. Baca Qur'an dan maknanya
2. Mendirikan shalat malam
3. Berkumpul dengan orang sholeh
4. Memperbanyak Puasa
5. Memperbanyak dzikir.
Dari lima perkara itu empat diantaranya adalah ibadah ritual yang standar (shalat, puasa, baca Qur'an, dan dzikir), sedang yang satu sisanya adalah perkerjaan yang sepertinya sangat mudah dilakukan, yaitu berkumpul dengan orang sholeh. Menarik, ternyata berkumpul dengan orang sholeh masuk dalam salah satu anjuran dalam lagu Tombo Ati ini.
Sebuah kelompok yang bertujuan baik, selain berisi orang-orang baik, pasti juga akan berisi orang-orang yang kurang baik. Itu sudah menjadi adat kehidupan. Ketika kita (umat Islam) harus memilih satu diantara dua kelompok yang sama-sama bertujuan baik, maka pilihlah kelompok yang di dalamnya terdapat lebih banyak orang-orang sholeh. Mungkin itulah salah satu aplikasi dari lagu Tombo Ati diatas untuk masa-masa sekarang ini.
Orang baik yang sholeh lebih besar kemungkinannya untuk dibimbing oleh Allah ketimbang orang yang sekedar baik. Orang yang sekedar baik lebih mungkin untuk diperalat oleh orang-orang kurang baik dalam kelompoknya. Sedangkan orang baik yang sholeh insya Allah akan ditunjuki oleh Allah jika ada orang-orang kurang baik di kelompoknya yang ingin memperalatnya.
Maka berkumpullah dengan kelompok yang lebih banyak orang sholehnya, insya Allah, selain menjadi obat hati, kita akan lebih selamat baik di dunia maupun di akhirat.