Mohon tunggu...
KOMENTAR
Pendidikan

Untukmu Ibu

2 April 2010   13:29 Diperbarui: 26 Juni 2015   17:02 800 1
Kadang kala ingatan masa lalu datang mengganggu, ingat pada Alm. Ibu ku yg telah menghadap Sang Maha Pencipta pada 18 juli 2006 ( Beliau lahir tahun 1924 ). Terutama yang paling aku ingat adalah kasih sayangnya, dongeng-2nya sebelum bobok, dan motivasi-2 yg selalu beliau tanamkan agar kami semua menjadi anak yang sukses. Maklumlah karena beliau dari kecil hingga sepuh hidupnya dalam kekurangan materi dan keterbatasan ilmu. Sehingga beliau tidak ingin putera-putrinya akan mengalami nasib yang sama dengan yang beliau alami.

Sayang pada saat kami semua sudah bisa hidup seperti harapannya, beliau sudah tiada. Untuk menghibur diri dan mengenang jasa-2 beliau kami menulis Puisi ini. Juga selalu mengirim surat seperti janji ku. Insya Allah tidak pernah lupa.

Dibawah ini Puisi ku :

Ibu.....Dimata dan hati putra-putrimu,

Engkau adalah seorang Ibu yang mulia, dan dimuliakan Allah.

Engkau telah melahirkan kami, engkau ikhlas menyusui, merawat, membimbing kami.

Dan berjuang untuk kami hingga kami seperti saat ini.

Engkau selalu mengajarkan kepada kami tentang arti kejujuran yang harus diperjuangkan,

Disiplin yang harus ditegakkan dan kerja keras yang harus dilakukan 'tuk raih cita-2.

Dalam kesederhanaan dan keterbatasan, serta ridho Nya.

Engkau antarkan kami, menjadi anak-2 mandiri seperti cita-2 dan harapanmu.

Ibu,...... Diusia senjamu, engkau pun selalu rela membantu anak-2mu yang sedang kesulitan.

Dengan tenaga dan doa.

Ibu..... Kepergianmu, meninggalkan kenangan teramat dalam.

Ijinkanlah kami mengiringi kepergianmu, bukan dengan isak tangis dan air mata.

Biarlah kami mengantarmu dengan rasa ikhlas dan ridho, untuk menghadap Sang Khaliq....

Allah SWT Sang Pencipta.

Ibu,..... Maafkanlah kami bila kami belum bisa membahagiakanmu.

Belum puas kami berbagi bahagia denganmu.

Ingin rasanya kami buatkan sorga..... Jannatun Naim untuk mu Ibu.....

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun