Anggapan umum selalu mengidentifikasi Bali adalah Hindu. Seolah Bali hanya ada satu budaya dan agama. Sangat jarang kajian-kajian tentang keberagaman sosial-kultur di Bali, yang sudah terbentuk sejak lama. Salah satu kajian keberagaman yang jarang diangkat ke publik adalah keberadaan Islam di Pulau Seribu Pura ini.