Dalam sambutannya, Suhono menekankan pentingnya kegiatan ini bagi penguatan mental dan disiplin para pegawai. "Kegiatan FMD ini merupakan langkah penting dalam membangun karakter dan profesionalisme kita sebagai pelayan publik. Latihan menembak dan baris berbaris yang akan dilaksanakan di Lapangan Tembak Mako Brimob Gondowulung, Yogyakarta pada Selasa, 23 Juli 2024 mendatang, diharapkan dapat meningkatkan kemampuan fisik dan mental serta disiplin kita dalam menjalankan tugas," ujar Suhono.
Rapat berjalan lancar dan membahas perencanaan detil kegiatan FMD yang meliputi jadwal latihan, alokasi peserta, dan koordinasi dengan pihak Mako Brimob.
Kegiatan FMD ini diharapkan dapat memperkuat rasa kebersamaan dan kerja sama antarpegawai, serta meningkatkan kesiapsiagaan dalam menghadapi tugas-tugas yang semakin menantang. Dengan persiapan yang matang, Rupbasan Kelas II Bantul optimis dapat menyelenggarakan kegiatan ini dengan sukses dan mencapai tujuan yang diharapkan.(sam)
 Â
Â
#Kemenkumham
#kanwilKumhamDIY
#Rupbasan
#RupbasanBantul
#HumasRuba
Kanwil Kemenkumham DIY
Agung Rektono Seto
Follow me at:
Website: rupbasanbantul.kemenkumham.go.id
Facebook: rupbasanbantul01
Twitter: RUPBASAN_BANTUL
Instagram: rupbasanbantul
Email: rpbsn.bantul@kemenkumham.go.id