Mohon tunggu...
KOMENTAR
Halo Lokal

Menyediakan Konsultasi Hukum bagi WBP, Lapas Kelas IIb Batang Bekerjasama dengan LBH Jalan Menuju Matahari

23 Juli 2024   14:22 Diperbarui: 23 Juli 2024   14:58 32 0
Batang, 22 Juli 2024 -- Lapas Batang menjalin kerjasama dengan Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Jalan Menuju Matahari untuk menyediakan layanan konsultasi hukum bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lapas Batang. Kegiatan ini dilaksanakan di ruang registrasi Lapas Batang dengan tujuan memberikan akses dan pemahaman hukum yang lebih baik bagi para WBP.

Kerjasama ini merupakan langkah strategis dalam upaya peningkatan layanan dan kesejahteraan bagi WBP. Lapas Batang berkomitmen untuk memberikan pendampingan hukum yang memadai guna memastikan hak-hak hukum para WBP terpenuhi. Kepala Lapas Batang, Jose Quelo, menyampaikan bahwa kolaborasi ini diharapkan dapat membantu WBP dalam memahami proses hukum yang mereka hadapi serta mendapatkan bantuan hukum yang dibutuhkan.

"Kami sangat mengapresiasi kerjasama dengan LBH Jalan Menuju Matahari ini. Dengan adanya layanan konsultasi hukum ini, kami berharap WBP dapat lebih memahami hak-hak mereka dan memperoleh bantuan hukum yang layak," ujar Kalapas.

Dengan adanya kerjasama ini, diharapkan dapat tercipta sinergi yang positif antara Lapas Batang dan LBH Jalan Menuju Matahari dalam mewujudkan keadilan hukum bagi semua warga binaan.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun