Kegiatan ini dipusatkan di Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, tepatnya di Aula Graha Bakti Pemasyarakatan, Lantai 6. Acara dibuka oleh Direktur Pengamanan dan Intelijen, Teguh Yuswardhie, Â menekankan pentingnya kegiatan ini, terutama mengingat berbagai kejadian yang telah terjadi selama satu bulan masa jabatannya. Ia menyampaikan bahwa masih ada kekurangan dalam penanganan teknis di Tempat Kejadian Perkara (TKP), "seperti dalam kasus narapidana yang meninggal secara mendadak. Pemahaman mengenai ciri-ciri kematian mendadak, baik yang wajar maupun tidak wajar, apakah disebabkan oleh kondisi jantung, keracunan, atau faktor lainnya, perlu ditingkatkan sebelum pihak kepolisian datang," ujarnya.