BALAI Pemasyarakatan Kelas II Lahat melakukan Penandatangan Memorandum of Understanding (MoU) dengan Sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri Lahat, tentang Kerja Sama Bidang Penyediaan Layanan Bagi Penyandang Disabilitas, Rabu (11/09/2024). Penandatangan MoU dilakukan oleh Kepala Bapas Lahat, Perimansyah dan Kepala SLB N Lahat, Rita Yusnaini, dengan dihadiri Kaur Tata Usaha Bapas Lahat, Muhammad Juarsa dan beberapa pegawai Bapas Lahat serta pejabat dan guru-guru dari SLB.
Dalam sambutannya, Kabapas menyampaikan bahwa kerjasama ini dilaksanakan dalam rangka peningkatan pelayanan bagi penyandang disabilitas di Bapas Lahat. Pihaknya berupaya memberikan akses terhadap keadilan tanpa adanya diskriminasi bagi penyandang disabilitas yaitu perlakuan yang sama dihadapan hukum. Untuk itulah dilakukan MoU dengan SLB Lahat agar dapat dilakukan transfer ilmu dari pihak SLB untuk pegawai-pegawai Bapas Lahat.
KEMBALI KE ARTIKEL