Mohon tunggu...
KOMENTAR
Kebijakan

Alumni Poltekip Angkatan 52 Ikuti Satriya Sancaya Karyadhika di Pulau Nusakambangan

29 Januari 2022   09:02 Diperbarui: 29 Januari 2022   09:06 265 1
*Alumni Poltekip Angkatan 52 Ikuti Satriya Sancaya Karyadhika di Pulau Nusakambangan*

NUSAKAMBANGAN- Guna mempersiapkan kader pemimpin yang berkualitas dan paham dengan kondisi lapangan, Direktorat Jenderal Pemasyarakatan melaksanakan program Satriya Sancaya Karyadhika Alumni Politeknik Ilmu Pemasyarakatan Angkatan 52 tahun 2022 di Nusakambangan.

Program yang akan berlangsung selama 6 bulan ke depan tersebut, dibuka oleh Direktur Jenderal Pemasyarakatan (Dirjenpas), Irjen. Pol. Reynhard Saut Poltak Silitonga hari ini, Jum'at (28/01).
Kegiatan pembukaan berlangsung di halaman Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Karanganyar Nusakambangan.
Pembukaan kegiatan ditandai dengan penandatanganan Berita Acara Penyerahan Alumni Politeknik Ilmu Pemasyarakatan Angkatan 52 dan penyerahan Panji-panji Kehormatan dari Dirjenpas kepada Kepada Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah, A Yuspahruddin serta penyematan Badge kepada perwakilan peserta.
Dalam sambutannya, Dirjenpas menyampaikan maksud dilaksanakannya program ini."Taruna Politeknik Ilmu Pemasyarakatan Angkatan 52 perlu diberikan pembekalan secara teknis di UPT Pemasyarakatan, terutama mengetahui konsep Revitalisasi Pemasyarakatan secara lengkap yang sudah berjalan dengan sangat baik di pulau Nusakambangan," ujar Reynhard menjelaskan.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun