Maraknya tindakan radikalisme di tanah air maupun di sejumlah negara Islam di Timur Tengah yang dilakukan kelompok keagamaan tertentu menghadirkan persepsi negatif terhadap wajah Islam. Padahal Islam hadir sebagai agama penebar cinta dan kedamaian untuk semesta alam yang dimanifestasikan nabi Muhammad SAW dalam konteks kehidupan. Sayangnya, agama yang mengajarkan kedamaian, keterbukaan, toleransi, kerukunan dan kerharmonisan, kini mendapat stereotip sebagai agama yang mengedepankan kekerasan, lantaran ekspresi dari kelompok keagamaan tertentu yang dinilai mengusik identitas Islam.Â