Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ruang Kelas

Tidak Ada Pendidikan Tanpa Kehadiran Guru

5 Juni 2024   09:04 Diperbarui: 5 Juni 2024   09:22 55 0

Menuntut ilmu wajib hukumnya bagi muslim laki-laki ataupun perempuan. Menuntut ilmu terdapat dalam hadits yang diriwayatkan Ibnu Majah:

"Menuntut ilmu adalah kewajiban bagi setiap individu muslim."

Hadits tentang menuntut ilmu lainnya, Rasulullah SAW bersabda,

"Belajarlah kamu semua, dan mengajarlah kamu semua, dan hormatilah guru-gurumu, serta berlaku baiklah terhadap orang yang mengajarkanmu." (HR Tabrani)

Guru atau dalam bahasa arab dikenal dengan sebutan ustad bagi guru laki- laki dan Ustadzah bagi guru wanita. Tidak ada pendidikan tanpa kehadiran guru. Guru atau pengajar bukan hanya sekedar sebuah profesi melainkan sosok yang mulia dimana kedudukkannya dalam pandangan islam yaitu diberikan tempat dan derajat yang tinggi karena termasuk kedalam golongan orang-orang berilmu yang selalu mengamalkan ilmunya sebagai fungsi iman kepada Allah SWT. Tentunya hal ini dapat menjadi ladang pahala yang akan selalu mengalir meskipun sang guru nantinya sudah berpulang ke pangkuan Allah SWT. Sebagaimana dalam hadits:

 "Dari Abu Hurairah ra. Bahwa Rasulullah SAW bersabda: 'Apabila seorang manusia telah meninggal maka terputuslah amalannya kecuali 3 hal yaitu: Shodaqah jariyah atau ilmu yang bermanfaat atau anak sholeh yang mendo'akan orang tuanya".

Rasulullah SAW memerintahkan umatnya untuk senantiasa memuliakan dan menghormati guru. Murid dianjurkan untuk tawadhu. Sikap tawadhu ditandai dengan menunjukkan sopan santun, adab, dan kerendahan hati terhadap guru karena pada hakikatnya, keberkahan ilmu akan didapat dengan kerendahan hati dan selalu menghormati sang pemberi ilmu yaitu guru. Guru merupakan orang tua kita di sekolah. 

Guru banyak berjasa kepada kita karena guru mengajari banyak hal. Semoga kita menjadi orang-orang yang mampu menghormati dan memuliakan guru-guru kita, sebagaimana kita menghormati dan memuliakan orangtua kita sendiri karena guru adalah orang yang memiliki peran penting dalam mendidik seseorang untuk mencapai kesuksesannya.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun