Mohon tunggu...
KOMENTAR
Cerita Pemilih

Tantangan Berat Duet Anies Baswedan-AHY Menuju Pilpres 2024

24 Juli 2023   12:12 Diperbarui: 24 Juli 2023   12:15 136 2
Teka-teki siapa yang akan mau atau dipaksa maju  menjadi wakil Anies Baswedan masih terus menjadi tanda tanya. Bagi Nasdem dan PKS serta Demokrat, setidaknya akan dihadapkan tantangan berat untuk memilih dan memutuskan siapa akhirnya menjadi wakil presiden.Pertaruhannya pun tidak enteng, jika disetujui nama cawapres belum tentu mendapatkan jaminan Koalisi Perubahan Untuk Persatuan tetap solid.

Demikian juga pada akhirnya jika  KPP  gagal menuai kata kunci sepakat otomatis Anies Baswedan juga akan gagal Dicapreskan oleh Nasdem karena tidak memenuhi Presidential Threshold. Besar kemungkinan KPP akan bubar dan tercerai berai anggotanya.

Polemik yang dihadapi untuk mencari Cawapresnya Anies Baswedan adalah pertama, pengajuan cawapres diinternal anggota koalisi saling klaim dan veto. Polemik kedua adalah banyak cawapres Anies Baswedan yang dibidik oleh Anies Baswedan dan juga Nasdem justru menolak.  

Berbagai isu yang saat sedang hangat adalah  semangat dan  agresivitas Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono ( AHY) melakukan lobi dan komunikasi intens dengan Anies Baswedan. Mereka banyak melakukan kegiatan bersama di berbagai jenis kegiatan.

Capres Anies Baswedan dan Ketum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) terlihat mesra  menonton liga voli di Sentul, Jawa Barat. Anies Baswedan mengaku senang diajak AHY nonton bareng (nobar) Liga Voli Indonesia Vs Vietnam di Sentul, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (22/7).

Kasak-kusuk AHY yang menginginkan untuk dijadikan cawapres tentunya tidak bukan sebuah informasi yang menyenangkan bagi anggota koalisi lainnya.

 Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera kepada wartawan, Minggu (23/7/2023) melihat kemesraan AHY dan Anies Baswedan saat menonton Voli bersama memandang bahwa  bukan berati mereka akan mulus berduet dalam Pilpres 22024.

Boleh saja AHY terus berkegiatan bersama dan menonjolkan kemesraan di mana-mana namun bagi PKS tetap berteguh cawapres dari PKS harus maju. Bagi Mardani menilai AHY adalah sosok yang pekerja keras. Namun, PKS tetap mengajukan kadernya Ahmad Heryawan (Aher) sebagai cawapres Anies. Sepertinya perjodohan Anies Baswedan dan AHY akan menjadi perkawinan yang dipaksakan namun tetap  batal terlaksana.

Dengan adanya rivalitas pengajuan  cawapres AHY oleh PKS menjadi salah satu fakta untuk memilih siapa cawapresnya Anies Baswedan akan mengalami hambatan serius. PKS sudah mematok harga mati jika PKS bergabung KPP mewajibkan cawapresnya dari PKS.


Bagaimana solusi terbaik hingga KPP betul-betul solid satu nama untuk diajukan sebagai cawapresnya Anies Baswedan?

Jika internal KPP tidak bulat menemukan calon wakil presiden dari internal koalisi, kemungkinan akan diambil opsi nam
a  cawapres dari tokoh nasional. Memungkinkan sekali diambil dari kluster kepala daerah atau tokoh masyarakat.

Isu tidak sedap juga sedang berhembus dan  menghantam usaha pencarian calon wakil presiden Anies Baswedan. Nama Khofifah Indar Parawansa menjadi salah satu bidikan KPP untuk dijadikan kandidat calon wakil presiden. Namun sialnya Khofifah menolak tawaran untuk menjadi cawapres Anies Baswedan.

 Hal tersebut dikatakan oleh  Ketua DPP NasDem Effendy Choirie atau Gus Choi.
Awalnya Gus Choi menyatakan banyak usulan cawapres dari partai di Koalisi Perubahan. Hingga muncul usulan nama Khofifah.

"Soal cawapres sudah diserahkan ke capres. Meski demikian banyak masukan tentang nama. Ada dari PKS Ahmad Heryawan, dari Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)," jelas Gus Choi dihubungi detikJatim melalui WhatsApp, Sabtu (22/7/2023).

Jika tokoh nasional seperti Khofifah Indar parawansa saja sudah menolak , langkah apa  lagi harus  dilakukan untuk  mencari solusi agar mendapatkan cawapres Anies Baswedan?

Jika dalam tahapan akhir pendaftaran pasangan Capres-cawapres yang sudah ditetapkan oleh KPU dan akhirnya KPP gagal untuk memasangkan nama cawapres artinya Anies Baswedan gagal juga untuk menjadi cawapres.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun