Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) kembali menyelenggarakan pemberian Anugerah Kebudayaan Daerah Istimewa Yogyakarta Tahun 2024 sebagai bentuk apresiasi terhadap para pegiat dan tokoh di bidang kebudayaan. Penyerahan Anugerah Kebudayaan dilakukan oleh Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengku Buwono X, di Bangsal Kepatihan Pemda DIY (28/11/2024).