Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi Pilihan

Merepih Alam

14 September 2020   10:40 Diperbarui: 14 September 2020   10:57 121 15
Merepih Alam

Air mengalir di antara celah bebatuan
bergerak bebas dan menderas
menuju ujung hulu

Mengelus lumut yang lekat membuat licin
membawa hanyut dedaunan
melintang batang ranting kering

Gemericik air merdu di telinga
menderu sejukkan kalbu
seiring syahdu mendayu

Pada tebing-tebing tinggi
pada punggung ngarai nan hijau
pada sungai-sungai mengalir air

Memantul riuh suara-suara alam
kicau burung hinggap di dahan
kokok pejantan ayam hutan

Gemericik suara air mengalir
gunung kokoh memancang
berselimut tebal halimun

Memahat rindu tiada bertepi
di antara sela tebing nan curam
jiwa rindu merepih alam

***
Hera Veronica
Jakarta | 14 September 2020 | 10:40

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun