Info - Pernahkan diantara kita membayangkan, jika rumah berada di bawah jaringan Transmisi Tenagalistrik? Tentu sebagian orang akan menolak dan menjadikan alternatif terakhir untuk tinggak dibawah jaringan Transmisi Tenagalistrik. Hal tersebut salah satunya disebabkan pendapat-pendapat yang berkembang di masyarakat bahwa tinggal di bawah jaringan transmisi dapat menggangu kesehatan. Pendapat tersebut setidaknya telah disertai dengan pendapat ahli melalui sebuah proses penelitian. Namun, sampai saat ini belum ada konsensus dari ahli berupa kesepakatan umum bahwa tinggal dibawah jaringan transmisi memang menimbulkan akibat tersebut. Selain itu, ada ketakutan konstruksi jaringan transmisi kelistrikan berupa tower serta kabel konduktor akan roboh mengingat material yang digunakan adalah besi dan baja yang berat.
KEMBALI KE ARTIKEL